PRODUK LOKAL KEBANGGAAN INDONESIA: ACR RHYME DESIBEL HADIR DI JAVME 2024

Tanggal 27 – 30 November 2024, Jakarta Audio Video Music Expo (JAVME) 2024 mengadakan pameran pertamanya di JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Pameran B2B ini dihadiri oleh berbagai macam industri audio, musik hingga video dari berbagai negara. Selain itu, acara ini juga menampilkan kegiatan business forum yang diadakan di salah satu hall-nya.

Sinar Baja Electric dengan tagline 100% Karya Anak Bangsa, membawa brand ACR Rhyme Desibel untuk menampilkan produk-produk terbarunya dan mengundang banyak perhatian dari seluruh pengunjung yang ada. Tidak hanya dibagian indoor, pada bagian outdoor pun juga menampilkan RM 226 LA dan RM 1283 SB yang memiliki kualitas suara dan performa yang tidak kalah dari brand luar. Berikut tipe-tipe yang ditampilkan selama pameran:

ACR Fabulous Series

ACR Black Series

Desibel

Rhyme

Pada tanggal 29 November 2024, tim Sinar Baja Electric mendapatkan kesempatan untuk menjadi pembicara di business forum yang telah disediakan oleh tim JAVME. Acara tersebut juga dihadiri oleh HSBS (Himpunan Soundsystem Bandung Selatan) yang ikut aktif dalam mengajukan beberapa pertanyaan dan keluhan dari pengguna produk ACR, salah satunya terkait harga Fabulous yang lebih mahal dibandingkan dengan produk kompetitor. “Fabulous merupakan line up tertinggi dari ACR. Jadi kalau membandingkan dengan brand lain jangan dari harganya saja, tetapi dari spesifikasinya juga.” ujar Yonathan, salah satu tim marketing dari Sinar Baja Electric.

ACR baru saja meluncurkan brand line up terbarunya, yaitu ACR Black Series yang terdiri dari tweeter hingga 18inch. Brand ini memiliki harga yang lebih murah tetapi dengan standar kualitas dari Sinar Baja Electric. “Teman-teman bisa mencoba brand line up terbaru dari kami. Jangan lupa kita produk Indonesia, sparepart selalu ready, mau servis tinggal dibawa ke pabrik kami di Surabaya dan akan kembali seperti baru.” tambah Yonathan.

HSBS juga ikut hadir ke booth indoor dan outdoor dari Sinar Baja Electric. Di bagian outdoor juga melakukan test sound pada produk-produk terbaru dari Rhyme

“Mudah-mudahan HSBS akan menjadi satu mitra terutama untuk produk sound system yang ada di Indonesia. Kita bandingkan dengan produk-produk luar lebih baik kita menggunakan produk sendiri asli Indonesia,” kata ketua HSBS